Hari Ketiga Matrikulasi di Politeknik Manufaktur Astra

Mantap lurr hari ketiga sekolah kuliah


Assalamu'alaikum wr wb..


Salam sejahtera teman-teman sekalian..

Mungkin tulisan kali ini akan sedikit berbeda dari tulisan penulis sebelumnya. Hari ketiga yaitu hari rabu, 7 Agustus 2019, harusnya penulis masuk kuliah, sayangnya penulis tidak masuk.

Kok bisa? Mungkin kalian bertanya-tanya, mungkin juga tidak. Alasan penulis tidak masuk karena saat penulis bangun tidur, kepala penulis kliyengan. Badan penulis juga sedikit demam disertai flu. Penulis takut tidak bisa/tidak kuat membawa motor dari bekasi ke sunter, karena saat itu penulis masih berangkat dari bekasi/tinggal di rumah saudara alias menumpang. Akhirnya penulis memutuskan untuk tidak mengikuti matrikulasi. Penulis meminta tolong kepada teman kelas untuk memberitahukan kepada guru/dosen, bahwa penulis tidak bisa menghadiri kegiatan matrikulasi pada hari itu.

Penulis lalu memutuskan untuk pergi ke klinik untuk menjalani pemeriksaan, dokter memeriksa tubuh penulis lalu memberi resep obat. Tidak lupa juga penulis untuk meminta dibuatkan surat keterangan sakit. Sebelum pulang, penulis menebus resep obat, dan diberikan obat oleh penjaga klinik. Saat sampai rumah, penulis langsung makan, istirahat, dan tidur.

Malamnya, Alhamdulillah penulis merasa baikkan, penulis berharap bisa mengikuti kegiatan matrikulasi esok hari dengan lancar.


Sekian dulu cerita singkat dari penulis, kurang lebihnya mohon maaf.


Wassalamu'alaikum wr wb.

Comments

Popular posts from this blog

Impian TS

Kesan-kesan dalam perjalanan ke Politeknik Manufaktur Astra

Alasan memilih kuliah di Politeknik Manufaktur Astra